Inilah 5 Cara Mudah Akrab dengan Mertua !

Inilah 5 Cara Mudah Akrab dengan Mertua !

Pernikahan merupakan kehidupan baru yang penuh tantangan, maka dari itu perlu banyak pertimbangan saat memutuskan menikah. Salah satu tantangan pernikahan adalah adanya kehadiran mertua. Mertua ibaratnya adalah orangtua kedua kita yang selalu siap membantu dan memberi nasihat. Meski memilki perbedaan budaya dan kebiasaan di rumah, namun hal itu bisa jadi tantangan Anda agar bisa menjadi pribadi yang lebih baik. Agar semakin dekat dengan mertua, Anda bisa lakukan cara mudah berikut ini.

  1. Mintalah opini saat mengambil keputusan

Inilah 5 Cara Mudah Akrab dengan Mertua !

Walaupun mereka bukan orangtua kandung Anda, namun Anda harus tetap memprioritaskannya karena ia akan menjadi orangtua kedua kelak. Anda pun bisa meminta opininya saat akan mengambil keputusan. Meski terkadang Anda tidak setuju dengan pendapatnya namun Anda harus tetap mempertimbangkannya agar ia merasa dihargai dan ikut berperan dalam keluarga.

  1. Berikan ia bagian penting

Inilah 5 Cara Mudah Akrab dengan Mertua !

Semakin bertambahnya usia, mereka bisa saja mudah lelah saat melakukan aktivitas sehari-hari. Namun jangan sampai Anda membuat mereka merasa tidak dibutuhkan karena sebenarnya mereka tulus untuk membantu. Jika beliau menawarkan bantuan yang masih terbilang mudah seperti mengurus anak, maka hal itu bisa jadi kesempatanmu untuk mendekatkan dan menitipkan anak dengan aman bersama mereka.

Baca juga : Ternyata Pelukan Mempengaruhi Tumbuh Kembang Anak. Orang Tua Wajib Baca !

  1. Ajak bergabung di acara keluarga

Inilah 5 Cara Mudah Akrab dengan Mertua !

Walaupun tidak serumah bukan berarti Anda dan mertua nggak bisa akrab, lho. Anda bisa sesekali mengajaknya ikut bergabung dalam acara keluarga dan jadikan ia sebagai bagian besar dalam keluarga sendiri. Tidak cuma kegiatan dalam rumah saja, Anda juga bisa sering mengajaknya bersama keluarga untuk sekadar jalan-jalan ke luar rumah.

  1. Cari kesamaan seperti hobi

Inilah 5 Cara Mudah Akrab dengan Mertua !

Meski Anda baru kenal mertua, penting untuk dari sekarang mulai membangun kesan positif dengan mereka. Dengan menghormatinya sebagai panutan, maka Anda bisa belajar banyak dari mereka terutama dalam hal merawat anak. Anda dan mertua akan semakin akrab jika kalian mempunyai kesukaan dan hobi yang sama. Memasak, menjahit, ataupun menonton acara TV favorit bisa jadi kegiatan yang seru untuk dilakukan bersama mertua.

  1. Jadilah diri sendiri

Inilah 5 Cara Mudah Akrab dengan Mertua !

Terakhir yang paling penting adalah jadilah diri sendiri. Anda tidak mau kan selalu merasa tidak nyaman hanya karena selalu menuruti harapan orang lain? Sesekali nggak apa-apa Anda menolak keinginan mertua saat hal itu nggak sesuai dengan tujuanmu. Namun yang perlu diingat adalah Anda harus tetap mempertimbangkan dan menghormati mereka karena mereka adalah orangtuamu juga.

Annisa Annisa