4 Hotel Super Unik Di Dunia yang Memberikan Sugesti Nyaman pada Traveller

4 Hotel Super Unik Di Dunia yang Memberikan Sugesti Nyaman pada Traveller

Kamu hobi travelling? Kalau iya, biasanya kamu memilih menginap di hotel yang memberikan sugesti nyaman, seperti apa? Pernah  nggak sih kamu bosan dengan penginapan yang bentuknya gitu-gitu aja?

Sebagian  traveller merasa bosan dengan penginapan yang bentuknya gitu-gitu aja. Padahal kalau sebuah hotel memiliki desain unik dan bisa memberikan sugesti nyaman, pasti akan ada banyak orang yang berkunjung ke sana, baik itu untuk menginap, sekadar makan malam, atau memanfaatkan fasilitas olahraganya.

Nah, berikut ini 4 hotel Super Unik di Dunia yang bisa memberikan sugesti nyaman kepada para pengunjungnya.

 

  1. Attrap Reves Hotel, France

Menikmati indahnya alam pada siang hari dan gemerlapnya langit di malam hari akan terasa berbeda di Attrap Reves. Hotel di Prancis ini memberikan sugesti nyaman dan menawarkan pengalaman berbeda, menginap di dalam bola raksasa.

Pihak penginapan menyebutnya dengan bubbles. Bola raksasa ini terbuat dari bahan-bahan yang dapat didaur ulang. Proses mendirikan dan mengepaknya pun tak berefek buruk pada alam.

4 Hotel Ini Memberikan Sugesti “Betah” Karena Desain Arsitektur Uniknya

Baca juga : Menjadi Kaya dengan Mensugesti Diri Sendiri

 

  1. The Manta Resort Pemba Island, Tanzania

Resort yang terletak di kepulauan Zanzibar ini punya kamar-kamar yang mengambang, dengan tempat tidur di atas laut. Kamu yang memang pecinta wisata air atau penggemar diving, sangat cocok untuk bermalam di sini. Kamu akan tahu bagaimana rasanya tinggal di dalam rumah yang mengapung di atas lautan biru yang jernih. Lantai satu penginapan ini memiliki kedalaman 13 meter di bawah permukaan laut.

 4 Hotel Ini Memberikan Sugesti “Betah” Karena Desain Arsitektur Uniknya

  1. Kakslauttanen Arctic Resort East Village

 

Buat kamu yang ingin banget menikmati aurora di Finlandia tanpa kedinginan, hotel yang satu ini bisa dijadikan pilihan. Kakslauttanen Arctic ini didesain dengan bentuk mirip iglo. Atapnya dibuat dari kaca, sehingga pengunjung dapat menikmati aurora tanpa perlu kedinginan.

4 Hotel Ini Memberikan Sugesti “Betah” Karena Desain Arsitektur Uniknya

  1. The Marques de Riscal

Hotel yang dibangun di Spanyol ini dibangun oleh seorang arsitek Amerika, Frank Gehry. Dindingnya sengaja dibuat miring, jendelanya dirancang zig-zag, dan kamar mandinya dibuat dari marmer.

4 Hotel Ini Memberikan Sugesti “Betah” Karena Desain Arsitektur Uniknya

majalahsugesti

Admin Majalah Sugesti adalah pengelola dari Website KekuatanSugesti.com, berbagi Inspirasi dan Solusi untuk Kehidupan Manusia yang Lebih Baik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *