Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

Pemimpin adalah orang yang mampu memberikan teladan, bimbingan, dan arahan. Pemimpin sejati ditentukan oleh karakter dan tindakannya, bukan oleh jabatannya. Pernahkah Anda melihat seorang pemimpin dalam organisasi atau perusahaan yang begitu dicintai oleh pengikutnya? Rasa cinta tersebut merupakan salah satu tanda keberhasilan seorang pemimpin dalam memimpin. Agar bisa menjadi pemimpin terbaik yang disukai, lakukan inspirasi ini.

Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

  1. Jadilah Role Model yang Baik

Pemimpin adalah ‘cermin’ bagi bawahan Anda. Segala tindak tanduk Anda akan menentukan bagaimana mereka bersikap. Oleh sebab itu, sebagai pemimpin, Anda harus memberikan contoh yang baik kepada bawahan.

Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

Katakan saja, Anda ingin mempunyai tim yang disiplin terhadap waktu, baik saat datang ke kantor hadir di sebuah meeting atau pertemuan, dan lainnya. Pun begitu dengan urusan yang lainnya, semisal cara berpakaian dan berbicara.

Poinnya adalah mulai segala sesuatunya dari diri Anda sendiri. Pimpin diri Anda sebelum memimpin orang lain. Jika sudah bisa konsisten dengan ini, maka selamat, Anda sudah memenuhi salah satu kriteria pemimpin ideal.

  1. Memiliki Wawasan yang Luas

Pemimpin perusahaan sangat bertanggung jawab terhadap perkembangan bisnis dan kesejahteraan karyawan. Anda wajib memahami bidang bisnis yang dijalankan, sehingga Anda harus meningkatkan wawasan dengan belajar dan terus belajar.

Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

Dengan memiliki wawasan yang luas, Anda akan mampu mengarahkan dan mengambil keputusan yang tepat dalam berbagai hal. Anda pun akan mendapatkan respek dari karyawan karena bisa memimpin dengan cara yang baik dan benar.

  1. Bijaksana dan Pandai Mengelola Emosi

Jika Anda memimpin perusahaan besar, Anda akan berhadapan dengan banyak orang yang memiliki kepentingan. Butuh kebijaksanaan agar Anda mampu membuat perusahaan tetap dalam kendali.

Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

Sebaiknya Anda juga harus pandai-pandai dalam mengontrol emosi dalam diri Anda.  Emosi yang rendah, maka energi yang dikeluarkan pun ikut rendah. Sebaliknya, jika emosi Anda meninggi, maka energi yang dialirkan juga ikut tinggi. Nah, jangan sampai emosi Anda berada pada titik terendah, namun jangan sampai juga dititik tertinggi, karena hal ini bisa menjadi bumerang bagi diri Anda sendiri.

  1. Membangun Interaksi yang Menyenangkan

Sebagai pemimpin, Anda tetap perlu membangun hubungan dengan orang-orang di bawah Anda. Tidak harus menjadi terlalu dekat karena Anda punya segudang kesibukan yang harus dikerjakan.

Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

Namun yang terpenting, upayakan bangun interaksi yang menyenangkan saat Anda berada di kantor. Tunjukkan keramahan dengan bersikap murah senyum dan mau menyapa karyawan Anda. Jadilah sosok yang bersahabat, meski level jabatan Anda berada di atas mereka.

  1. Mau Mendengarkan Masukan

Biasanya, pemimpin adalah orang yang suka memberikan masukan. Namun, pemimpin yang baik juga mau mendengarkan masukan dari orang lain. Anda juga bisa belajar banyak hal baru dari orang lain.

Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

Tidak ada salahnya menerima kritik dan saran dari karyawan. Berikan kesempatan pada siapa saja yang mau memberikan pendapat yang berbeda. Sebab Anda membutuhkan cara pandang orang lain untuk melengkapi cara pandang Anda.

Baca juga : Lakukan 5 Inspirasi Ini Untuk Memulai Bisnis !

  1. Mau Mengakui Kesalahan dan Kekurangan

Pemimpin yang rendah hati berani mengakui kesalahan dan kekurangan di hadapan karyawannya. Anda tidak perlu gengsi, karena setiap orang bisa melakukannya kesalahan dan memiliki kekurangan. Hal ini berlaku juga bagi seorang pemimpin.

Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

Namun tak sedikit orang yang enggan untuk mengakui kesalahannya tersebut atas nama gengsi belaka. Hindari hal ini jika Anda ingin dicap sebagai seorang pemimpin sejati. Mengakui kesalahan justru akan membuat Anda dihormati oleh orang lain.

Anda tidak perlu malu, karena karyawan Anda malah akan semakin respek dengan Anda yang mau memperbaiki diri. Tunjukkan bahwa Anda adalah pemimpin yang mau menjadi pribadi yang lebih baik.

  1. Mau Memberikan Apresiasi

Setiap orang butuh dihargai atas pencapaiannya. Pemimpin yang selalu mengapresiasi karyawannya, pasti akan disenangi dan dihormati. Loyalitas karyawan akan meningkat jika Anda tidak pernah lupa memberikan apresiasi atas prestasi mereka.

Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

Ucapkanlah terima kasih atas kerja keras karyawan. Berikan pujian dan reward bagi mereka yang mencapai hasil yang memuaskan. Segala bentuk apresiasi dari Anda akan semakin memotivasi karyawan untuk meningkatkan kinerja.

  1. Memiliki Empati Terhadap Karyawan

Perhatikan kendisi karyawan-karyawan Anda. Pemimpin harus peka terhadap lingkungan sekitarnya. Tunjukkan kecintaan Anda pada karyawan dengan berempati terhadap masalah yang dihadapi mereka.

Ingin Menjadi Pemimpin Yang Disukai, Lakukan Inspirasi Ini !

Jadilah pemimpin yang baik dan murah hati dalam menolong karyawan Anda yang sedang kesulitan. Tawarkan bantuan dan berikan semangat untuk mereka. Kebaikan Anda dapat mengubah hidup orang lain. Anda pun pasti akan semakin dicintai oleh karyawan.

Annisa Annisa